Arduino merupakan board dengan project-project elektronika yang banyak digunakan oleh electronics hobbyist, mungkin hal tersebut disebabkan oleh sifatnya yang open source, siapa saja boleh mengembangkannya, selain itu juga harganya cukup terjangkau. Teknologi bluetooth merupakan teknologi yang sering digunakan dalam project-project arduino untuk kepentingan komunikasi secara wireless. Lalu apa itu bluetooth?
Teknologi Bluetooth
Teknologi bluetooth merupakan teknik komunikasi nirkabel dengan jarak pendek (short-range). Nama bluetooth diambil dari nama raja Danish pada abad ke -10 bernama Harald Bluetooth. Teknologi ini dikembangkan pada tahun 1994, komunikasinya menggunakan frekuensi 2,4GHz, nilai ini sama dengan frekuensi router WiFi. Bluetooth dapat berkomunikasi pada jarak 0-10 meter. Hal yang menarik dari bluetooth adalah mengkonsumsi daya listrik dan biaya yang lebih kecil dibandingkan dengan WiFi.
Pada postingan ini kita akan coba mengirimkan text melalui aplikasi smartphone ke board arduino. Project ini terdapat tiga bagian, bagian pertama adalah rangkaian alat, lalu koding arduino dan bagian terakhir adalah pembuatan aplikasi smartphone.
Rangkaian Alat
Kita cukup menggunakan modul bluetooth Hc-06 dan board Arduino Uno, koneksi tiap pinnya dapat dilihat pada tabel di bawah ini:
Supaya lebih jelas, berikut skema rangkaiannya:
Koding di IDE Arduino
String readString; //mendeklarasikan variabel bernama readString, bertipe data String void setup() { Serial.begin(9600); //memulai komunikasi serial dengan rate 9600 } void loop() { //jika ada data yang diperoleh melalui komunikasi serial maka data tersebut diberikan ke variabel readString while (Serial.available()) { delay(3); char c = Serial.read(); readString += c; } if (readString.length() >0) { //jika ada data maka print/tulis data tersebut di serial monitor Serial.println(readString); delay(1000); } }
CATATAN: Saat upload coding, lepaskan koneksi pin TXD dan RXD
Aplikasi smartphone
Kita akan membuat aplikasi mobile melalui MIT App inventor, platform ini memudahkan kita dalam pembuatan aplikasi karena kita tidak perlu menulis kodingnya akan tetapi cukup drag blok apa saja yang kita perlukan. Silahkan buka alamat: http://ai2.appinventor.mit.edu/
Jangan lupa buat akun terlebih dahulu, lalu masuk ke laman utama. Pilih project > start new project, lalu tuliskan nama projectnya misal: Text_Bluetooth. Gunakan ListPicker, TextBox dan Button.
ListPicker: untuk mengecek koneksi bluetooth yang tersedia, serta memilih koneksi dengan bluetooth
TextBox: untuk menulsikan text yang akan dikirim ke Arduino
Button: untuk mengirim data ke board Arduino
Buat User interface seperti gambar berikut ini:
Sedangkan, blok alur kerja dari tiap elemen di atas dapat dilihat pada gambar berikut ini:
Setelah membuat seperti pada gambar 3, kita generate aplikasinya dengan cara klik build > Android App(.apk) maka akan muncul seperti gambar berikut ini:
Selanjutnya kita scan menggunakan smartphone dengan cara buka aplikasi MIT AI2 Companion, and abisa download di Play Store. MIT AI2 Companion ini berfungsi untuk mendownload aplikasi yang sudah dibuat di browser. Tampilannya adalah sebagai berikut:
Berdasarkan gambar 5, klik “Scan QR Code” dan arahkan kamera smartphone ke QR Code pada gambar 4, maka aplikasi dapat didownload secara otomatis. Setelah download, lakukan instalasi. Berikut adalah tampilan aplikasi yang sudah diinstal di smartphone:
Mengirimkan Data ke Arduino, setelah melakukan instalasi aplikasi maka berikutnya adalah melakukan pairing antara modul Hc-06 dengan smartphone, biasanya kita akan diminta memasukkan angka 0000 atau 1234. Ingat tahap ini dilakukan jika ini adlaah kali pertama kita koneksi smartphone dengan modul Hc-06. Ketikkan text seperti pada gambar 6 di atas, maka buka serial monitor di IDE Arduino maka akan muncul tampilan sebagai berikut ini:
Dengan demikian kita sudah berhasil membuat aplikasi pengirim pesan text ke arduinos